Penggunaan Media Visual dalam Proses Belajar Mengajar Di Lingkungan Sekolah
DAPODIK.CO.ID – Penggunaan Media Visual dalam Proses Belajar Mengajar Di Lingkungan Sekolah. Kehidupan seorang siswa di lingkungan sekolah, maupun kehidupan seorang mahasiswa dalam lingkungan perguruan tinggi di satu sisi tampaknya merupakan salah satu bagian kehidupan yang sangat menyenangkan, tetapi mungkin pula menjadi hal yang paling mencemaskan. Setiap hari mereka dapat belajar dengan bebas, mengikuti kegiatan belajar di kelas, belajar di perpustakaan dan lain-lain yang kesemuanya menjadi masukan bagi perkembangan pengetahuannya.
Di
lain sisi, siswa atau mahasiswa juga dituntut menyelesai-kan segala tugas
sekolah maupun kuliah, yang diperoleh dari kegiatan proses mengajar. Hal yang
menjadi kendala bagi mereka apabila pelajaran yang diterimanya itu sulit untuk
dipahami mungkin karena dalam proses belajar mengajar tersebut kurang menarik,
membosankan, materi yang diajarkan bersifat monoton, sehingga hal ini menjadi
masalah yang serius untuk membuka jalan penyelesaian baik bagi guru di
lingkungan sekolah maupun para pengajar dalam lingkungan perguruan tinggi.
Hal
ini jelas dirasakan siswa/murid karena kenyataan sekarang adalah sangat langkah
guru yang sering menggunakan media pengajaran di dalam melaksanakan tugasnya
sebagai tenaga pengajar, padahal salah satu konsep kunci operasional pembelajaran
yang harus dihayati oleh seorang guru atau pendidik adalah bagaimana mendesain
pembelajaran agar dapat berjalan seefektif dan seefisien mungkin untuk mencapai
tujuan (Porwanto, 1989: 15). Persoalan ini tampak kelihatan mudah, tetapi
sesungguh-nya merupakan kegiatan yang sulit dan konplit, sebab membutuhkan
profesionalisme dan penghayatan yang seksama menyangkut aspek-aspek kompetensi
belajar dan mengajar.
Guru
dituntut sikap profesionalisme dan kompetensi dalam pembelajaran, sebab gurulah
yang menjadi kunci yang amat menentukan proses, arah dan aktifitas pembelajaran
itu (Slameto, 1997: 25). Sementara itu, kualitas dan kuantitas pendidikan
sampai saat ini masih tetap merupakan bahan perbincangan sebagai pencerminan
dari kondisi pendidikan kita saat ini yang fenomenal dan problematis. Keduanya
merupakan sasaran usaha pembaharuan atau reformasi pendidikan nasional. Betapa
tidak, kedua masalah tersebut sulit ditangani secara tuntas, sebab terkait
dengan variabel lain sebagaimana yang disebutkan di atas. Di samping itu
terjadinya krisis multi dimensional yang melanda kehidupan berbangsa, yang
sedikit banyak bermuara pada penurunan kualitas pendidikan. Karena itu, tidak
heran kalau masalah pendidikan tidak pernah tuntas di manapun, bahkan di
negara-negara maju sekalipun.
Di
antara komponen pembelajaran yang sering berbenturan dengan persoalan-persoalan
pendidikan ialah guru dalam kaitannya dengan tugas, mengola interaksi dalam
proses belajar mengajar termasuk segala sistem yang mengikat untuk bagaimana proses
belajar mengajar dapat membawa hasil maksimal sebagaimana yang diinginkan.
Salah
satu jalan yang ditempuh ialah dengan menggunakan berbagai media pembelajaran
dalam kegiatan belajar mengajar, baik media audio (media melalui pendengaran),
maupun media visual (media yang dapat dilihat), dan lain-lain yang dapat
menunjang terlaksananya proses pembelajaran.
Demikian
Penyampaian Terkait Penggunaan Media Visual dalam Proses Belajar Mengajar Di Lingkungan Sekolah. Semoga Ada
Manfaatnya Dan Silakan Bagikan Artikel Ini Ke Sosial Media Kalian Dengan
Menekan Tombol Share Di Bawah.
Jika
artikel ini kurang jelas dan mungkin masih ada pertanyaan, anda bisa tanyakan
pada kolom komentar yang tersedia di akhir postingan ini. Untuk dapat mengikuti
berita terbaru dan mendapatkan notifikasi silahkan follow
akun www.dapodik.co.id ini. Karena akan menyajikan berita terbaru dan
terpopuler di dunia pendidikan, terima kasih.
Posting Komentar untuk "Penggunaan Media Visual dalam Proses Belajar Mengajar Di Lingkungan Sekolah"
Gambar ataupun video yang ada di situs ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut.