Teka Teki Silang Sebagai Media Pembelajaran Siswa
DAPODIK.co.id - Teka Teki Silang Sebagai Media Pembelajaran Siswa. Teka - teki silang adalah salah satu permainan yang sudah tidak asing lagi bagi kita semua, mulai
dari yang muda sampai yang tua pun mengenalnya. Itu dikarenakan permainan teka
- teki silang sudah berusia tua dan telah muncul sejak zaman dahulu kala, yang
eksistensinya masih ada sampai saat ini.
Namun
yang ingin dijadikan tema oleh penulis pada kesempatan kali ini adalah
mampukah teka-teki silang digunakan sebagai media pembelajaran? Sudahkah anda
memanfaatkannya?
Teka Teki Silang Sebagai Media
Pembelajaran Siswa
Sungguh
luar biasa jika anda sudah mempergunakan media tersebut sebagai alat belajar
siswa karena bagaimanapun jadulnya permainan tersebut, yang namanya teka - teki
silang masih akan selalu relevan dan tidak akan termakan zaman. Admin dapodik.co.id
sebagai seorang guru sangat merekomendasikan anda untuk mempergunakan media ini
untuk keperluan belajar siswa, bahkan ini bisa dijadikan oleh anda sebagai
tugas atau ulangan siswa.
Teka
- teki silang dalam pengerjaannya akan menuntut seseorang untuk berfikir serta
berkonsentrasi pada saat mengerjakannya, apabila beberapa pertanyaan sudah
terjawab maka hal ini akan mempermudah si pengisi untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan
lainnya, itu dikarenakan sudah ada beberapa huruf yang terisi dan bisa menjadi
pembantu dalam menjawab pertanyaan yang telah disediakan.
Keadaan
ini tentu membuat si pengisi akan menjadi semakian penasaran dan berusaha
mencari jawaban yang belum terisi tersebut.
Nah
jika teka-teki silang ini di kolaborasikan dengan media belajar siswa dan
diaplikasikan dengan baik, maka akan tercipta sebuah efek positif bagi anak
didik kita. Mereka akan semakin giat untuk belajar serta bersemangat menjawab
semua pertanyaan TTS yang sudah kita sediakan tersebut. Sampai pada akhirnya
mereka berhasil menjawab semua pertanyaan dan menguasi materi dengan baik.
Adapun
garis besar manfaat penggunaan TTS sebagai media pembelajaran adalah sebagai berikut:
ü Meningkatkan
antusias belajar
ü Meningkatkan
konsentrasi
ü Pertanyaan bisa dibuat banyak dan mencakup semua materi
ü Memberikan rasa penasaran kepada siswa
Setelah
membaca sedikit tulisan diatas, mungkin diantara anda ada yang berfikir
"Benar juga sih ya, teka-teki silang bisa juga dijadikan media
pembelajaran". Namun fikiran anda akan beralih ke sebuah
pertanyaan,"Bagaimana cara buatnya?". Pertanyaan ini wajar saja
muncul karena dalam membuat teka-teki silang memang tidaklah mudah, selain
harus membuat soal dan jawaban anda juga harus membuat kotak-kotak yang
sekiranya saling berhubungan antar satu jawaban dengan jawaban yang lainnya.
Namun
tidak usah khawatir, sekarang sudah ada software komputer yang akan memudahkan anda
dalam membuat teka-teki silang, eclipse cross word namanya. Dengan
mempergunakan software tersebut anda akan dengan mudah membuatnya, cukup
memasukan pertanyaan-pertanyaan beserta jawaban maka anda sudah bisa langsung
membuat teka-teki silang.
Sofwer
bisa anda dapatkan dengan sedikij mengklik googlw dan silahkan anda mencarinya.
Demikian
Postingan Terbaru Terkait Teka Teki Silang Sebagai Media Pembelajaran Siswa, Semoga
Ada Manfaatnya.
Jika
artikel ini kurang jelas dan mungkin masih ada pertanyaan, anda bisa tanyakan
pada kolom komentar yang tersedia di akhir postingan ini. Untuk dapat mengikuti
berita terbaru dan mendapatkan notifikasi silahkan follow
akun www.dapodik.co.id ini. Karena akan menyajikan berita terbaru dan
terpopuler di dunia pendidikan, terima kasih.
Posting Komentar untuk "Teka Teki Silang Sebagai Media Pembelajaran Siswa"
Gambar ataupun video yang ada di situs ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut.