Ketahui, 3 Opsi Ini Sebelum Mendaftar Implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri
DAPODIK.co.id – Ketahui, 3 Opsi Ini Sebelum Mendaftar Implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri. Beberapa waktu lalu Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan episode Merdeka Belajar yang ke-15, yakni Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Mengajar. Saat ini satuan pendidikan sudah bisa melakukan pendaftaran untuk mencoba mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.
Guna
mendukung implementasi Kurikulum Merdeka, Kemendikbudristek memberikan dukungan
pembelajaran implementasi Kurikulum Merdeka secara mandiri dan dukungan
pendataan implementasi Kurikulum Merdeka jalur mandiri. Dari pendataan tersebut
akan didapatkan calon satuan Pendidikan yang berminat dan mereka akan
memperoleh pendampingan pembelajaran untuk implementasi Kurikulum Merdeka Jalur
Mandiri.
Setelah
pendataan, Kemendikbudristek akan memberikan angket kesiapan implementasi
Kurikulum Merdeka kepada satuan pendidikan yang berminat. Isi dari angket
tersebut tidak ada salah atau benar. Angket kesiapan ini guna mengetahui
pilihan implementasi mana yang cocok dengan kesiapan dan keadaan satuan
pendidikan.
Ketahui, 3
Opsi Ini Sebelum Mendaftar Implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri
Ada tiga
pilihan implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri yang bisa diaplikasikan,
yakni Mandiri Belajar, Mandiri Berubah, dan Mandiri Berbagi. Berikut penjelasan
dari masing-masing pilihan:
1. Mandiri Belajar
Pilihan
Mandiri Belajar memberikan kebebasan kepada satuan pendidikan saat menerapkan
Kurikulum Merdeka beberapa bagian dan prinsip Kurikulum Merdeka, tanpa
mengganti kurikulum satuan pendidikan yang sedang diterapkan pada satuan
pendidikan PAUD, kelas 1, 4, 7 dan 10.
2. Mandiri Berubah
Mandiri
Berubah memberikan keleluasaan kepada satuan pendidikan saat menerapkan
Kurikulum Merdeka dengan menggunakan perangkat ajar yang sudah
disediakan pada
satuan pendidikan PAUD, kelas 1, 4, 7 dan 10.
3. Mandiri Berbagi
Pilihan
Mandiri Berbagi akan memberikan keleluasaan kepada satuan pendidikan dalam
menerapkan Kurikulum Merdeka dengan mengembangkan sendiri berbagai
perangkat ajar pada
satuan pendidikan PAUD, kelas 1, 4, 7 dan 10.
Pendaftaran
dan informasi selengkapnya mengenai implementasi Kurikulum Merdeka untuk satuan
pendidikan sudah bisa diakses di laman Implementasi
Kurikulum Merdeka. Bagi kepala sekolah dan juga kepala madrasah, ayo ikuti
implementasi Kurikulum Merdeka! Semoga informasi ini bermanfaat.
Demikian
Artikel Terbaru Terkait Ketahui, 3 Opsi Ini Sebelum Mendaftar Implementasi
Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri. Semoga Ada Manfaatnya Dan Silakan Bagikan
Artikel Ini Ke Sosial Media Kalian Dengan Menekan Tombol Share Di Bawah.
Jika
artikel ini kurang jelas dan mungkin masih ada pertanyaan, anda bisa tanyakan
pada kolom komentar yang tersedia di akhir postingan ini. Untuk dapat mengikuti
berita terbaru dan mendapatkan notifikasi silahkan follow
akun www.dapodik.co.id ini. Karena akan menyajikan berita terbaru dan
terpopuler di dunia pendidikan, terima kasih.
Posting Komentar untuk "Ketahui, 3 Opsi Ini Sebelum Mendaftar Implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri"
Gambar ataupun video yang ada di situs ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut.